Akhir bulan lalu salah seorang sahabat Singindo yang berinisial NIA mengupload form exit interview teman adik iparnya yang resign dari sebuah lembaga intermediasi keuangan.
Setelah melihat lebih detail ternyata alasan yang dicantumkan oleh teman adik iparnya itu tidak biasa. Biasanya khan alasan seseorang untuk meninggalkan pekerjaan adalah sebagai berikut:
- Mendapat posisi dan jabatan yang lebih baik.
- Mendapat kompensasi, fasilitas, pelatihan dan pengembangan diri yang lebih baik.
- Kesempatan untuk menggunakan kemampuan dan keahlian yang dia miliki.
- Perusahaan baru memiliki reputasi yang lebih baik.
- Hubungan kerja yang lebih baik.
- Menikah,
- Melanjutkan sekolah,
- Membuka usaha sendiri,
- Konflik dengan rekan kerja/atasan,
- Mengikuti suami/istri,
- Pindah kota/negara,
- Merawat/membantu keluarga.
Lalu alasan apa yang dapat membuat heboh seisi kantor?
Ternyata teman adik iparnya yang berinisial DF mencantumkan alasan lain yaitu:
Sesuai dengan Surat Al-Baqarah Ayat 275, makan saya takut akan dosa riba… (selanjutnya disensor oleh si peng-upload)
Baiklah dari pada penasaran, Singindo mencoba cari tahu bagaimana sich bunyi dari Surat Al-Baqarah Ayat 275:
الَّذِينَ يَأْكُلُونَ الرِّبَا لاَ يَقُومُونَ إِلاَّ كَمَا يَقُومُ الَّذِي يَتَخَبَّطُهُ الشَّيْطَانُ مِنَ الْمَسِّ ذَلِكَ بِأَنَّهُمْ قَالُواْ إِنَّمَا الْبَيْعُ مِثْلُ الرِّبَا وَأَحَلَّ اللّهُ الْبَيْعَ وَحَرَّمَ الرِّبَا فَمَن جَاءهُ مَوْعِظَةٌ مِّن رَّبِّهِ فَانتَهَىَ فَلَهُ مَا سَلَفَ وَأَمْرُهُ إِلَى اللّهِ وَمَنْ عَادَ فَأُوْلَـئِكَ أَصْحَابُ النَّارِ هُمْ فِيهَا خَالِدُونَ
Yang artinya adalah:
Orang-orang yang memakan riba (*) tidak dapat berdiri melainkan seperti berdirinya orang yang kemasukan setan karena gila. (**) Yang demikian itu karena mereka berkata bahwa jual beli itu sama dengan riba. Padalah Allah telah menghalalkan jual beli dan mengharamkan riba. Siapa yang mendapat peringatan dari Tuhannya, lalu dia berhenti, maka apa yang telah diperolehnya dahulu menjadi miliknya (***) dan urusannya (terserah) kepada Allah. Siapa yang mengulangi, maka mereka itu penghuni neraka, mereka kekal di dalamnya.
Catatan kaki:
(*) Riba itu ada dua macam: nasiah dan fadhl. Riba nasiah ialah pembayaran lebih yang disyaratkan oleh orang yang meminjamkan. Riba fadhl ialah penukaran suatu barang dengan barang yang sejenis, tetapi lebih banyak jumlahnya karena orang yang menukarkan mensyaratkan demikian, seperti penukaran emas dengan emas, padi dengan padi, dan sebagainya. Riba yang dimaksud dalam ayat ini riba nasiah yang berlipat ganda yang umum terjadi dalam masyarakat Arab zaman jahiliyah.
(**) Orang yang mengambil riba tidak tenteram jiwanya seperti orang kemasukan setan.
(***) Riba yang sudah diambil (dipungut) sebelum turun ayat ini, boleh tidak dikembalikan.
Selain itu juga diperkuat oleh Sabda Rasulullah SAW yang berbunyi,
عَنْ ابْنِ مَسْعُودٍ قَالَ لَعَنَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ آكِلَ الرِّبَا وَمُؤْكِلَهُ وَشَاهِدَيْهِ وَكَاتِبَهُ
Yang artinya adalah:
Dari Ibnu Mas’ud Radhiyallahu ‘Anhu, telah berkata,“Rasulullah telah melaknat pemakan riba, yang memberi riba, dua saksinya dan penulisnya.”
Salah seorang kawan Singindo juga turut mengomentari hal ini, beliau mengatakan bahwa DF termasuk orang yang berberhati-hati.
Referensi:
- Qur’an tajwid dan terjemahnya, maghfirah pustaka.
- banksyariahindo.wordpress.com
- abdullahsalim34.blogspot.com
Semoga sobat Singindo yang berinisial DF tidak salah dalam mengambil keputusan dan mendapatkan pekerjaan yang lebih baik dari sebelumnya. Aamiin.
Top Posts:
- Rekomendasi SD Negeri di Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau
- Warga Palestina Ucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Bagi Bangsa Indonesia
- Info Banjir Jakarta Selasa 10 Februari 2015
- Info Banjir Jakarta Jumat 23 Januari 2015
- Mulai Tanggal 22 Januari 2015 WhatsApp Sudah Bisa Dipakai di Komputer
- 2 Cara Memakan Bubur Ayam
- Gula Melaka Kopi, Sensasi Kopi dengan Sirup Gula Aren
- Cita Citata “Sakitnya Tuh Disini” Ikut Memeriahkan Peluncuran All New Honda BeAT eSP dan All New Honda BeAT POP eSP di Kota Batam
- Danau Sunter Meluap… Awas Terseret Arus Bawah…
- Dua Tahun Chevrolet Spin di Indonesia
terharu
SukaSuka
keputusan yang berani ya mas…
SukaSuka
bener tuh
SukaSuka
Numpang jemuran bang irfan
SukaSuka
Mangga mang…
SukaSuka
Hatur nuhun,,sp tau dpt customer dr anjeun
SukaSuka
org yang sangat langka, bahkan untuk seorg ustadz sekalipun hehe, bener kan??
SukaSuka
bener mang… langka…
SukaSuka
Kerja di Bank ya?
Riba itu seram sekali…
SukaSuka
serba salah ya mas…
SukaSuka
Saya dulu kerja dileasing ternama… Sekarang dah berhenti… Dan belum dapat kerja baru.. 😦
SukaSuka
sabar mas… Insya allah ada jalan keluar…
SukaSuka
Sama..exit survey namanya..saya bekrja dibank syariah yang ga syariah lagi..ga ada pilihannya hehe setelah 1 bulan ini berwirswasta hidup lebih tenang
SukaSuka
Masya Allah Tabarakallah, sahabat om Singindo sangat menginspirasi sekali
SukaSuka
saya sendiri belum tentu bisa seperti dia…
SukaSuka
Kredit ? Waduh. … Kalo iya, saya termasuk orang yg suka kredit 😦
SukaDisukai oleh 1 orang
amin….
semoga berhasil
SukaSuka
Aamiin…
SukaSuka
semua kembali ke niat,kalo dia niatnya kerja disitu adalah semata mencari nafkah, tidak mengharapkan dana riba, maka yang demikian itu bukan haram,tetapi kalau misalnya ada tempat kerja yang lebih baik dan dia mau pindah ya lebih baik memang pindah kerja.
namun kalo dia mengundurkan diri dan jd pengangguran,anak istri mau makan apa,itu malah jadi haram.
SukaSuka
yup… itulah keputusan yang diambil kawan saya…. semoga saja beliau mendapat yang lebih baik…
SukaSuka
amiiin…
SukaSuka
langsung tutup gak perusahaannya?
SukaSuka
Ada juga baik nya
SukaSuka
.
.
Kurang jelas itu lembaga apa, kalo dari awal sudah tahu itu lembaga yg mengandung riba, kenapa kerja disitu ?
namanya lembaga intermediasi keuangan, ya harus jelas dulu lingkup kerjanya apa.
SukaSuka
Jarang Dan langka..
SukaSuka
langka banget mas…
SukaSuka